Cari Blog Ini

Shahih Al-Bukhari hadits nomor 5231

١١١ - بَابٌ يَقِلُّ الرِّجَالُ وَيَكۡثُرُ النِّسَاءُ
111. Bab pria akan sedikit dan wanita akan banyak


وَقَالَ أَبُو مُوسَى، عَنِ النَّبِيِّ ﷺ: (وَتَرَى الرَّجُلَ الۡوَاحِدَ، تَتۡبَعُهُ أَرۡبَعُونَ امۡرَأَةً يَلُذۡنَ بِهِ، مِنۡ قِلَّةِ الرِّجَالِ، وَكَثۡرَةِ النِّسَاءِ). 

Abu Musa berkata dari Nabi—shallallahu ‘alaihi wa sallam—, “Engkau akan melihat satu pria akan diikuti oleh empat puluh wanita yang berlindung kepadanya saking sedikitnya pria dan banyaknya wanita.” 

٥٢٣١ - حَدَّثَنَا حَفۡصُ بۡنُ عُمَرَ الۡحَوۡضِيُّ: حَدَّثَنَا هِشَامٌ، عَنۡ قَتَادَةَ، عَنۡ أَنَسٍ رَضِيَ اللهُ عَنۡهُ قَالَ: لَأُحَدِّثَنَّكُمۡ حَدِيثًا سَمِعۡتُهُ مِنۡ رَسُولِ اللهِ ﷺ لَا يُحَدِّثُكُمۡ بِهِ أَحَدٌ غَيۡرِي: سَمِعۡتُ رَسُولَ اللهِ ﷺ يَقُولُ: (إِنَّ مِنۡ أَشۡرَاطِ السَّاعَةِ أَنۡ يُرۡفَعَ الۡعِلۡمُ، وَيَكۡثُرَ الۡجَهۡلُ، وَيَكۡثُرَ الزِّنَا، وَيَكۡثُرَ شُرۡبُ الۡخَمۡرِ، وَيَقِلَّ الرِّجَالُ، وَيَكۡثُرَ النِّسَاءُ، حَتَّى يَكُونَ لِخَمۡسِينَ امۡرَأَةً الۡقَيِّمُ الۡوَاحِدُ). [طرفه في: ٨٠]. 

5231. Hafsh bin ‘Umar Al-Haudhi telah menceritakan kepada kami: Hisyam menceritakan kepada kami dari Qatadah, dari Anas—radhiyallahu ‘anhu—, beliau mengatakan: Aku benar-benar akan menceritakan kepada kalian suatu hadis yang aku dengar dari Rasulullah—shallallahu ‘alaihi wa sallam—yang tidak ada seorang pun selain aku yang akan menceritakan kepada kalian. Aku mendengar Rasulullah—shallallahu ‘alaihi wa sallam—bersabda, “Sesungguhnya di antara tanda-tanda hari kiamat adalah ilmu agama ini diambil, kebodohan banyak, zina banyak, minum khamar banyak, pria sedikit, wanita banyak, hingga akan terjadi lima puluh wanita akan diurus oleh seorang pria.”