Cari Blog Ini

Shahih Al-Bukhari hadits nomor 725

٧٦ - بَابُ إِلۡزَاقِ الۡمَنۡكِبِ بِالۡمَنۡكِبِ وَالۡقَدَمِ بِالۡقَدَمِ فِي الصَّفِّ
76. Bab menempelkan bahu dengan bahu dan telapak kaki dengan telapak kaki dalam saf


وَقَالَ النُّعۡمَانُ بۡنُ بَشِيرٍ: رَأَيۡتُ الرَّجُلَ مِنَّا يُلۡزِقُ كَعۡبَهُ بِكَعۡبِ صَاحِبِهِ.

An-Nu’man bin Basyir berkata: Aku melihat seseorang di antara kami menempelkan mata kakinya dengan mata kaki temannya.

٧٢٥ - حَدَّثَنَا عَمۡرُو بۡنُ خَالِدٍ قَالَ: حَدَّثَنَا زُهَيۡرٌ، عَنۡ حُمَيۡدٍ، عَنۡ أَنَسٍ، عَنِ النَّبِيِّ ﷺ قَالَ: (أَقِيمُوا صُفُوفَكُمۡ، فَإِنِّي أَرَاكُمۡ مِنۡ وَرَاءِ ظَهۡرِي). وَكَانَ أَحَدُنَا يُلۡزِقُ مَنۡكِبَهُ بِمَنۡكِبِ صَاحِبِهِ، وَقَدَمَهُ بِقَدَمِهِ. [طرفه في: ٧١٨].

725. ‘Amr bin Khalid telah menceritakan kepada kami. Beliau berkata: Zuhair menceritakan kepada kami dari Humaid, dari Anas, dari Nabi—shallallahu ‘alaihi wa sallam—. Beliau bersabda, “Luruskan saf-saf kalian! Karena aku melihat kalian dari belakang punggungku.”

Dahulu, salah seorang kami menempelkan bahunya dengan bahu temannya dan telapak kakinya dengan telapak kaki temannya.