Cari Blog Ini

Shahih Al-Bukhari hadits nomor 2978

٢٩٧٨ - حَدَّثَنَا أَبُو الۡيَمَانِ: أَخۡبَرَنَا شُعَيۡبٌ، عَنِ الزُّهۡرِيِّ قَالَ: أَخۡبَرَنِي عُبَيۡدُ اللهِ بۡنُ عَبۡدِ اللهِ: أَنَّ ابۡنَ عَبَّاسٍ رَضِيَ اللهُ عَنۡهُمَا أَخۡبَرَهُ: أَنَّ أَبَا سُفۡيَانَ أَخۡبَرَهُ: أَنَّ هِرَقۡلَ أَرۡسَلَ إِلَيۡهِ وَهُمۡ بِإِيلِيَاءَ، ثُمَّ دَعَا بِكِتَابِ رَسُولِ اللهِ ﷺ، فَلَمَّا فَرَغَ مِنۡ قِرَاءَةِ الۡكِتَابِ كَثُرَ عِنۡدَهُ الصَّخَبُ، فَارۡتَفَعَتِ الۡأَصۡوَاتُ وَأُخۡرِجۡنَا، فَقُلۡتُ لِأَصۡحَابِي حِينَ أُخۡرِجۡنَا: لَقَدۡ أَمِرَ أَمۡرُ ابۡنِ أَبِي كَبۡشَةَ إِنَّهُ يَخَافُهُ مَلِكُ بَنِي الۡأَصۡفَرِ. [طرفه في: ٧].
2978. Abu Al-Yaman telah menceritakan kepada kami: Syu’aib mengabarkan kepada kami dari Az-Zuhri. Beliau berkata: ‘Ubaidullah bin ‘Abdullah mengabarkan kepadaku: Bahwa Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma mengabarkan kepadanya: Bahwa Abu Sufyan mengabarkan kepadanya bahwa Hiraql (Heraklius) mengutus utusan kepadanya ketika mereka sedang berada di Iliya`. Kemudian Hiraql meminta didatangkan surat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Ketika dia sudah selesai membaca surat tersebut, terdengar banyak teriakan dan suara nyaring di dekatnya. Kami dibawa keluar. Aku berkata kepada para sahabatku ketika sudah dibawa keluar: Urusan Ibnu Abu Kabsyah (Nabi Muhammad) ini telah menjadi besar. Sesungguhnya dia ditakuti oleh Raja Bani Al-Ashfar (Romawi) ini.